TERBANG TINGGI MEMBAWA NAMA KAMPUS YPUP
Mkssr,Ans - HIMATIKA (Himpunan Mahasiswa Matematika) telah melangsungkan milad ke 9 bertempat Pantai Angin Mammiri , 24 April 2018. Kegiatan tersebut dihadiri oleh anggota HIMATIKA itu sendiri dan juga tamu undangan. Banyak kendala yang dihadapi untuk terlaksanakannya kegiatan ini, namun semangat dan antusias dalam merayakan milad tersebut tidak padam.
Antonius Kardinalco selaku ketua umum HIMATIKA menitipkan harapan kepada anggota dan pengurus, "harapan dari saya dan teman-teman pengurus agar HIMATIKA STKIP YPUP dapat terbang lebih tinggi membawa nama lembaga dan kampus YPUP tercinta diseluruh Indonesia". Ketua panitia milad HIMATIKA, Rusli, tahun ini berharap semua pengurus dan anggota dapat berHIMATIKA dengan baik. (Ans28,39)
Komentar
Posting Komentar